Aktifkan Notifikasimu
Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.
Hitekno.com - Beredar konten yang mengklaim kalau Amanda Manopo mencium Arya Saloka di depan awak media. Benarkah klaim tersebut, simak penelusuran CEK FAKTA berikut ini.
Dikutip dari CEK FAKTA Metro.Suara.com, konten tersebut mengklaim kalau ada kabar Amanda Manopo nekat mencium Arya Saloka di depan awak media hingga reaksi Putri Anne disorot.
Kabar tersebut dibagikan oleh channel YouTube INFO ARTIS yang mengunggah video berjudul "5 MENIT YANG LALU! AMANDA MANOPO CIUM ARYA SALOKA DIDEPAN MEDIA, BEGINI REAKSI PUTRY ANNE".
Narasi dalam thumbnail konten tersebut menyebutkan bahwa video ini telah trending di YouTube dan telah ditonton jutaan orang. Tampak potret Arya Saloka dan Amanda Manopo berpose bersama.
Baca Juga
-
CEK FAKTA: Benarkah Nokia akan Luncurkan N73 Reborn? Atau Cuma HP Hoaks?
-
CEK FAKTA: Simon Cowell Beli Lagu Putri Ariani Seharga Rp 7 Triliun, Benarkah?
-
CEK FAKTA: Benarkah Nokia X600 Pakai Snapdragon 8 Gen 2 Baterai 8500 mAh dan Kamera 200MP?
-
CEK FAKTA: Arya Saloka Meninggal Usai Kecelakaan Naik Moge, Benarkah?
Hingga kini, video itu telah ditonton sebanyak lebih dari 2.000 penayangan. Lantas, benarkah Amanda Manopo mencium Arya Saloka di depan awak media?
CEK FAKTA:
Klaim yang menyebutkan Amanda Manopo mencium Arya Saloka adalah informasi salah.
Narator dalam video sama sekali tidak memberikan bukti valid maupun pernyataan secara resmi. Setelah menonton video berdurasi 8 menit 46 detik di atas, narator hanya menyampaikan informasi terkait rumor kedekatan keduanya yang telah beredar lama.
Namun hingga akhir video, tak ada penjelasan dari sumber akurat yang mampu membuktikan klaim di atas. Tak hanya itu, foto yang digunakan pada thumbnail juga hasil editan yang direkayasa.
Kesimpulan:
Berdasarkan penjelasan di atas, maka dapat disimpulkan bahwa kabar Amanda Manopo mencium Arya Saloka di depan media merupakan berita palsu atau hoaks.
Unggahan tersebut tidak memiliki keselarasan antara isi video dengan judul, sehingga dapat dikategorikan sebagai misleading content.
Catatan Redaksi: Artikel ini merupakan bagian dari konten Cek Fakta Suara.com. Dibuat seakurat mungkin dengan sumber sejelas mungkin, namun tidak mesti menjadi rujukan kebenaran yang sesungguhnya (karena masih ada potensi salah informasi). Lebih lengkap mengenai konten Cek Fakta bisa dibaca di laman ini. Pembaca (publik) juga dipersilakan memberi komentar/kritik, baik melalui kolom komentar di setiap konten terkait, mengontak Redaksi Suara.com, atau menyampaikan isu/klaim yang butuh diverifikasi atau diperiksa faktanya melalui email cekfakta@suara.com.
Terkini
- Memahami Pentingnya Keamanan dan Penyalahgunaan Data
- Hasil Studi Cloudflare, Indonesia Rugi Rp 15 Miliar akibat Insiden Keamanan Siber
- 10 Istilah AI yang Harus Diketahui
- Inovasi AI Nokia, Manfaatkan Natural Language Processing Lebih Lanjut
- Ekspansi Bespin Global di Indonesia, Bidik Pasar Cloud dan Generatif AI
- Hanya 17 Persen Organisasi Asia Pasifik Telah Efektif Berinovasi
- Keunggulan Mesin Motor Berteknologi Karburator dalam Modifikasi
- Gojek Luncurkan Jaket Baru, Berharap Bisa Memperkuat Semangat Gotong Royong
- Indonesia Privacy and Security Summit 2023: Tantangan Implementasi UU Pelindungan Data Pribadi
- 7 Cara Menjaga Keamanan Dokumen Digital Anda
Berita Terkait
-
CEK FAKTA: Asnawi Mangkualam Resmi ke Real Madrid Usai Tampil Apik, Benarkah?
-
Arya Saloka Tak Hadiri Ulang Tahun Putri Anne, Malah Promosi Makanan
-
CEK FAKTA: Benarkah Jokowi Beri Hadiah Mobil Mewah ke Putri Ariani karena Harumkan Nama Indonesia?
-
Joget TikTok, Amanda Manopo dan Arya Saloka Kompak Pakai Lagu Viral Ini
-
CEK FAKTA: Bikin Banyak Orang Kegocek, Ini yang Perlu Anda Tahu tentang Nokia Minima 2100
-
Bikin Video TikTok Pertama, Perubahan di Wajah Amanda Manopo Bikin Netizen Pangling
-
CEK FAKTA: Benarkah Nokia akan Luncurkan N73 Reborn? Atau Cuma HP Hoaks?
-
CEK FAKTA: Simon Cowell Beli Lagu Putri Ariani Seharga Rp 7 Triliun, Benarkah?
-
CEK FAKTA: Benarkah Nokia X600 Pakai Snapdragon 8 Gen 2 Baterai 8500 mAh dan Kamera 200MP?
-
CEK FAKTA: Arya Saloka Meninggal Usai Kecelakaan Naik Moge, Benarkah?