Aktifkan Notifikasimu
Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.
Hitekno.com - Platform aplikasi video pendek terkadang digunakan orang-orang untuk memamerkan momen kebersamaan bersama keluarga. Seorang remaja cewek yang memperlihatkan momen bersama sang keluarga ini justru bikin salfok dan insecure.
Pengguna TikTok dengan akun bernama @zer0opercent membagikan postingan mengenai foto keluarganya. Namun netizen langsung menyoroti salah satu wajah yang cukup familiar penggemar sepak bola di Indonesia.
"Skip ah keluarganya nggak kece," tulis deskripsi pada video. Netizen langsung salfok dengan beberapa foto ilustrasi yang diunggah setelahnya. Ketika remaja cewek dengan paras manis ini menyebutkan kata Father (ayah), gambar yang muncul justru sosok Firman Utina.
Kemudian foto lain memunculkan tulisan Brother (kakak laki-laki) yang menampilkan pemain sepak bola juga bernama Rayhan Utina. Rupanya pemilik akun merupakan putri dari Firman Utina. Netizen bercanda dan insecure apabila mau menggoda sang pengunggah video.
Baca Juga
Terdapat netizen yang menyeletuk bahwa mereka harus mundur mengingat cewek tersebut merupakan putri dari mantan kapten Timnas Indonesia. Firman Utina sendiri mempunyai dua orang anak yaitu Rayhan Utina dan Salsabila Utina.
Meski awalnya ada yang tak yakin dengan foto keluarga tersebut, namun setelah sang pemilik postingan membagikan momen video kala buka bersama sang ayah, banyak netizen yang menitipkan salam kepada Firman Utina.
"Hai semua assalamu'alaikum wr. wb, alhmadulillah kami Firman Utina beserta keluarga sudah melaksanakan buka puasa bersama. Enak, ini ada ayam dan telur ikan. Semoga kalian sehat selalu dan bisa menjalankan ibadah puasa sampai dengan akhir. Selamat berbuka puasa," kata Firman Utina dalam video lain.
Postingan video yang dibagikan langsung viral setelah ditonton lebih dari 3,5 juta kali dan memperoleh 640 ribu Like. Sebelum gantung sepatu, Firman Utina sendiri pernah mengemban status sebagai kapten dan pernah mengantarkan Indonesia menjadi runner-up Piala AFF 2010.
Salah satu gelandang terbaik di Indonesia ini juga pernah menjadi sosok penting kalah Persib Bandung juara Indonesia Super League (ISL) 2014.
Ia diketahui mempunyai putra yang tergabung dalam Persija U-16. Postingan video viral mengenai potret keluarga Firman Utina ini memancing beragam komentar dari netizen.
"Aku hampir jadi mama tirimu dek karena dulu ngefans sama Firman Utina..wkwk," canda @c*p*aa.
"Nggak dapat bapak, dapat brothermu nggak papa," balas @c*xi*xn.
"Mundur bapaknya pernah jadi kapten Timnas Indonesia," kata @ga*al*alb*ri.
"Tolong bilangin ke papanya dek, makasih udah bawa Persib juara 2014," tulis @bagasrevaldi0.
"Bapaknya legenda Persib anaknya pemain Persija," komentar @iq*a*.
Untuk melihat video viral mengenai momen kebersamaan keluarga Firman Utina, kalian bisa mengunjungi postingan asli melalui link ini.
Terkini
- Capai 100 Juta Pengguna, Zoho Perkuat Memperkuat Pertumbuhan Bisnis Kawasan Asia Pasifik
- Registrasi Local Media Summit 2023 Telah Dibuka, Pertemuan Tahunan Media Lokal se-Indonesia
- Sinergi Exabytes Indonesia dan EasyStore Targetkan 5.000 UMKM
- Grab Indonesia dan OVO Donasikan Rp 1,5 Miliar untuk Berbagai Komunitas
- Fitur utama Batoto, Aplikasi Baca Komik Seru
- Layanan Hemat, Upaya Gojek Perluas Pasar sekaligus Dorong Peluang Pendapatan Mitra
- Apa yang Ditawarkan JKIND di GIIAS 2023?
- Telco X: "X" terbaru yang dibawa Elon Musk ke Indonesia?
- Bagaimana Staffinc Suite Bantu Ariston Optimalkan Promosi Penjualan
- Kolaborasi Zoho dan ITS, Berdayakan Mahasiswa dan UKM dengan Teknologi Low-Code
Berita Terkait
-
Viral Video Mahasiswi KKN yang Diusir Warga Akhirnya Minta Maaf, Malah Kena Nyinyir Netizen
-
Saling Follow di Media Sosial, Asnawi Mangkualam Ungkap Chat dengan Alejandro Garnacho
-
Netizen Bandingkan Annisa Pohan dan Adelia Pasha Saat Nonton Timnas, Atribut Partai Jadi Sorotan
-
Duel Sengit di Lapangan, Akun IG Asnawi dan Garnacho Kini Saling Follow
-
Link Nonton Indonesia vs Argentina Beserta Panduannya
-
Pendukung Argentina Menyamar Jadi Suporter Timnas Garuda, Ngomongin Messi Saat Diwawancara
-
Link Streaming Indonesia vs Argentina, Lengkap Panduan Cara Menontonnya
-
Tayang Malam Ini, Berikut Link Nonton Indonesia vs Argentina Legal dan Gratis
-
Tak Mau ke Indonesia, Lionel Messi Pilih Pulang ke Kampung Halaman
-
Viral Pria Mirip Haaland Main Rebana, Netizen: Ini Acara Syukuran UCL