Jum'at, 26 April 2024
Amelia Prisilia : Senin, 06 Desember 2021 | 16:27 WIB

Aktifkan Notifikasimu

Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.

Hitekno.com - Match panas di grup A M3 World Championship berlanjut dengan pertemuan Blacklist International dan perwakilan Turki yaitu Bedel. Berlangsung alot, tim asal Filipina tersebut berhasil tampil mengganas dan melibas lawannya tersebut.

Bedel cukup percaya diri dengan membawa roster andalan yaitu Alien dengan Pacquito, Yunshi dengan Clint, Asmo dengan Grock, Farway dengan Kagura dan Paranoid dengan Fanny yang debut pertama kali di panggung M3 World Championship.

Sebagai lawan, Blacklist International mengejutkan Bedel dengan Wise bersama Aldous, Hadji dengan Yve, Ohmyvenus dengan Sylvanna, Oheb dengan Beatrix dan Edward bersama Barats.

Tim asal Turki, Bedel bermain agresif di early game sehingga berhasil menekan pergerakan Oheb dan kawan-kawan. First blood langsung saja menjadi milik Bedel yang bermain cepat bersama Fanny di tangan Paranoid.

Walaupun permainan rapi Blacklist International cukup terganggu oleh Bedel yang agresif, Wise dan kawan-kawan berhasil membalikan keadaan di menit ke-8 saat Oheb bersama Beatrix berhasil meraih maniac pertama di M3 World Championship.

Blacklist International vs Bedel. (Moonton)

Fanny yang tertinggal level dari Aldous milik Wise membuat Blacklist International semakin mengganas melibas Bedel. Usai menumbangkan lord pertama milik Bedel, Blacklist International langsung mengancam base utama tim tersebut di menit ke-16.

Memantapkan langkan ke upper bracket babak playoff M3 World Championship mendatang, Blacklist International memenangkan match panas melawan Bedel dan membuatnya sebagai jawara sementara di grup A.

BACA SELANJUTNYA

Bren Esports Ungkap Counter Estes OHMYVENUS, Pakai Hero Marksman dengan Item DHS Ini